12.02.2008

Pesan Orang tua

.

Membaca adalah hobiku, jadi meski ada waktu longgarpun jarang aku gunakan untuk hal yang kurang bermanfaat, misal tidur siang. Terus terang aku paling tidak suka tidur siang, karena aku pikir toh nanti malam juga tidur, eman-eman waktu siang kalau buat tidur siang,
mending buat aktifitas gitu, kecuali ini kecuali lho...kalau pas kena sakit. Jadi ingat deh pesan orang tua "Lebih baik duduk dari pada tidur, lebih baik berdiri dari pada duduk, lebih baik berjalan dari pada duduk". Lha itu, kata-kata bapakku yang sampai saat ini masih selalu terngiang, tapi kalau di cermati?? Bener juga ya.... Mana ada sih orang tua yang mau memberi petunjuk yang salah ke anaknya? Misal hari panas, mau ngapain ya? Mancing? lha itu dia... dari pada tidur atau duduk bengong, jalan deh ke tepi kali kita bisa mancing, maklum tempatku didesa sih jadi masih banyak kali (sungai) itu juga dapat menghasilnya ikan bisa buat lauk, mendatangkan rejeki juga. tapi kalau mentok artinya males keluar rumah ya mending membaca. Karena dengan membaca akan banyak informasi / pengetahuan di dapat. Bener gak sih teman-teman....




3 komentar:

Anonim mengatakan...

Waahh pesannya sama mas,.. tiap deti adalah waktu yang berguna,.. jangan disia siakan,..!!

JudithNatalia mengatakan...

Ingat...ingaaatt!*triingg*

Anonim mengatakan...

seeppp..
buku kan pintu dunia lain yyyy..

Posting Komentar