6.25.2009

Saham Terbang....

.

Saham-saham di Bursa Efek Indonesia, Rabu (24/6) sore terus terbang, bahkan Indeks Harga Saham Gabungan kembali mendekati level 2.000.

IHSG ditutup melambung 4,25 persen atau 81,289 poin pada 1.995,674. Saham-saham pertambangan memimpin laju indeks di jalur positif.

Sebanyak 190 saham naik mendominasi perdagangan hari ini dibanding saham turun dan saham stagnan yang sama-sama 29 saham. Dengan kondisi itu indikator BEI lainnya pun ikut meraup poin lumayan, seperti indeks Kompas100 melejit yang 4,30 persen, kemudian indeks LQ45 menguat 4,32 persen serta Jakarta Islamic Index meningkat 4,28 persen.


Sementara nilai transaksi hari ini mencapai Rp 4,488 triliun dari 117.642 kali transaksi dengan volume 7,679 miliar saham.

Sumber : Kompas

2 komentar:

♥adria♥ mengatakan...

hmmmm ga ngerti saham hehehe
but nice info ^^

rental mobil mengatakan...

wah sahamku ikut naik neh. lmayan devidennya. he..he..

Posting Komentar