3.14.2009

Rokok tidak baik untuk kesehatan dan lingkungan

.


Tiada hari tanpa rokok. Mungkin kalimat itu cocok bagi pecandu rokok (adikasi nikotin). Beberapa jam tidak merokok, membuat mereka gelisah, mulut terasa tidak enak hingga bingung melakukan sesuatu.
Kecanduan merokok sudah menjadi masalah serius yang di hadapi bagi sebagian pengguna atau pecandu rokok. Banyak yang mengatakan berhenti merokok sangat sulit. Ada yang bahkan mengatakan lebih baik bercerai daripada berhenti merokok. Ada pula yang mengatakan lebih baik berhenti makan daripada berhenti merokok.
Hal itu terjadi karena merokok sudah dianggap biasa dalam kehidupan sehari-hari. Padahal, mereka juga menyadari dalam asap rokok mengandung 4.000 zat kimia yang sangat berbahaya untuk kesehatan dirinya dan keluarga. Ada tips agar bisa terhindar dari bahaya rokok..
1. Ganti permen nikotin dengan permen aret atau permen mints sehingga menghilangkan aroma rokok pada mulut. Hilangnya rasa rokok pada mulut akan membuat lupa untuk merokok.
2. Buat kegiatan lain untuk mengisi waktu kosong. Misal sehabis makan, anda bisa mengunyah permen atau makanan penutup. Saat ngeblog anda bisa makan kudapan. Tidak mudah memang, tapi bila dilakukan dengan tekad penuh maka akan bisa anda lakukan.
3. Berolah raga dan minum cukup air akan membantu anda melupakan rokok. Olah raga bisa dilakukan di lingkungan yang banyak orang sehingga anda juga bisa bergaul.
4. Berdoa. Ada orang yang memulai dan melakukan suatu pekerjaan diimbangi dengan doa, tetapi ada juga yang sering melupakan hal ini. Sebenarnya, di sadari atau tidak, doa merupakan bagian penting dalam setiap hal yang dilakukan.


0 komentar:

Posting Komentar